Senin, 25 Januari 2010

Rancangan Pembentukan Asosiasi Klub Seni Bonsai Indonesia

LATAR BELAKANG
Belakangan ini banyak sekali bermunculan klub-klub bonsai, paguyuban maupun kelompok-kelompok penggemar dan pecinta bonsai di berbagai daerah. Dengan latar belakang yang berbeda, kemunculan klub-klub bonsai ini semakin menyemarakkan perkembangan bonsai di Indonesia. Tidak bisa dipungkiri, kemunculan klub-klub bonsai di berbagai daerah sebagian besar dilandasi oleh rasa yang tidak ingin terbelenggu aturan-aturan suatu organisasi yang mengikat. Mereka muncul sebagai perwujudan apresiasi seni yang memang tidak ada aturan yang mengikat.
Ada yang berpendapat bahwa perkembangan karya seni bonsai di Indonesia tidak diiringi dengan perkembangan organisasi yang ada. Sehingga banyak anggota yang terjebak dalam belenggu aturan-aturan yang mengikat. Sebagai pendobrak belenggu aturan organisasi, akhirnya mereka membentuk klub-klub yang dianggap bisa mewadahi apresiasi seni yang mereka miliki.
Namun club-club bonsai yang bermunculan tersebut masih berjalan sendiri-sendiri. Belum ada wadah yang lebih besar yang menampung klub-klub tersebut sehingga sehingga bisa saling mendukung untuk lebih berkembang. Latar belakang itulah yang melandasi perlu terbentuk suatu asosiasi yang beranggotakan klub-klub bonsai di Indonesia. Perlunya asosiasi club yang lebih luas dan besar, didasari pada pemikiran bahwa perlu adanya komunikasi antar club sehingga antar klub satu dengan yang lainnya mempunyai tali silaturahmi yang kuat sehingga mampu mendukung perkembangan klub-klub itu sendiri.

GAMBARAN UMUM ASOSIASI
USULAN NAMA:
Asosiasi Klub Seni Bonsai Indonesia (AKSISAIN)
(Menyangkut Nama Asosiasi, beberapa perwakilan mengusulkan untuk memasukkan kata ”Seni” dalam nama asosiasi menjadi Asosiasi Klub Seni Bonsai Indonesia. Namun ada juga yang berpendapat bahwa dengan memasukkan kata ”Seni” nama asosiasi menjadi sulit dieja dalam bahasa inggris. Usulan nama tersebut akhirnya masih menjadi masukan dan akan dibahas pada pertemuan selanjutnya.
VISI:
Menjadi Barometer Bonsai Dunia
Mewujudkan Jati diri Bonsai Indonesia
MISI:
Menjadikan setiap anggota sebagai pelopor seni bonsai Indonesia
Mewadahi dan memfasilitasi komunikasi club-club bonsai seluruh Indonesia
Menonjolkan keadiluhungan seni budaya Indonesia
Menjadi wadah apresiasi seni bonsai bagi semua anggota
Mendukung adanya keberagaman dan menolak keseragaman.

rancangan pembentukan Aantara lain:
- Visi

Profil
- Asosiasi Klub Bonsai Indonesia beranggotakan club-club bonsai seluruh Indonesia.
- Asosiasi Klub muncul bukan sebagai saingan PPBI sebagai satu-satunya wadah penggemar dan pecinta bonsai di indonesia. Namun Asosiasi club bonsai ini diharapkan mampu menjadi penyeimbang perkumpulan yang sudah ada tersebut sehingga akan lebih mendorong perkembangan bonsai di Indonesia menjadi lebih baik.
- Asosiasi club terbentuk bukan untuk menciptakan produk berupa aturan-aturan. Namun produk Asosiasi Klub berupa motivasi dan pemberdayaan kepada anggota untuk lebih berkembang.
- Tidak perlu aturan semacam AD/ART namun tetap perlu ada semacam etika bagi anggota

11 komentar:

Unknown mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Unknown mengatakan...

Selamat dan sukses atas berdirinya embrio aksisain. Forum Komunikasi Lintas Batas bergabung. Maju terus aksisain, "Berikan aku sepuluh Pemuda Indonesia yang hebat, maka akan aku ubah dunia!"

restategal mengatakan...

embrio jadi dewasa aksisain pantang memuat foto rekayasa ,kita tampilkanm jati diri kita yang sesungguhnya tanpa meniru yang bukan khas kita ,klobot dari tegal mendukung dan selalu setia memajukan seni bonsai tanpa harus di kekang dengan aturan yang tidak membangun

restategal mengatakan...

wadah berkereasi tanpa batas seni yang akan menjadikan kemajuan kaum pebonsai untuk berkereasi maksimal dengan mengedepankan etika dan tata aturan yang bermoral .
jadikan contohj diri yang bermoral tanpa tampilkan rekayasa yang tanpa berpikir resiko

nugi234 mengatakan...

Sebetulnya menurut saya tidak perlu ada tandingan organisasi dalam bonsai, tapi kita bicarakan dengan kepala dingin dan secara baik baik. Kita robah saja semua aturan yang membelenggu dan mengikat itu, saya akan mencoba melakukannya. Doakan saya agar bisa berhasil, karena setidaknya sedikit banyak saya mengerti kenapa aksisain berdiri. Saya akan berusaha menjembatani semuanya. Doakan saya agar bisa berhasil.

Anonim mengatakan...

Selamat dan sukses sll ats terbentuknya AKSISAIN sbg penyeimbang dr PPBI,Kita berharap dgn lahirnya aksisain terhapus kasta bonsai yg skrng msh sngt jelas bedakan mana kasta kolektor yg di anggap mulia dan mana kasta pemula yg di anggap hina di dpn organisasi,satu hal kenapa pemula berjalan seperti bekicot sdngkan kolektor jalanya seperti pswt jet,sang kolektor cenderung isolasi sang trainernya,jg bagaimana trainernya sang kolektor mau bhakti sosial tangani bonsai pemula yg tak mampu kasih imbalan seperti kolektor beri pd trainer itu,skrng kt tanya mau apa ndk kolektor pinjamkan trainernya pd pemula dgn subsidi dr kolektor,jg sang trainer yg berkelas lux gak alergi tangani bonsainya kasta pemula.mungkin AKSISAIN bs cari jlm keluarnya trims

Heru prasetyo mengatakan...

Salam bonsai,
Salam kenal saya pemula dari semarang.
Tentang banyaknya muncul komunitas/paguyuban dalam bonsai saya kira wajar-wajar saja. Yang terpenting tujuan akhirnya sama; memajukan dunia bonsai di indonesia.

Daromez mengatakan...

Kami sangat mendukung terbentuknya asosiasi klub seni bonsai Indonesia. Kami berada di KAMPUNG AGROWISATA BONSAI dimana penduduknya hampir 90% memiliki dan membudidayakan tanaman bonsai dan membuat pot bonsai sendiri. Jika tertarik bisa datang ke Kampung Agrowisata Bonsai RT 7 RW 8 Mojosongo Solo. Telp 02717099843

nang bonsai mengatakan...

selamat atas berdirinya AKSISAIN sy mau tanya gmn caranya mendirikan aksisain,mslhe di sini bagi teman2 pemula gk ada tempat bernaung bagi pemula,dan saya punya keinginan memajukan bonsai d bojonegoro

nang bonsai mengatakan...

saya sependapat dg pendapat anonim,ternyata kondisi perbonsaian d kota anda sma persis dengan kondisi di kota sy bojonegoro,dimana kaum senior menganggap bahwa pemula yang rendah,mereka lupa bahwa mereka dulu juga pemula,semestinya mereka membimbing bukan merendahkan pemula.maka dengan ini bagi pihak aksi sain memberikan petunjuk bagi saya,bgmn carannya membuat aksisain yg resmi d bojonegoro,semoga dg adanya aksisain menjdi penyeimbang bagi ppbi,hidup bonsai

www.indojavaicon.com mengatakan...

Saya beritahukan teman-teman pecinta bonsai bahwa kakak saya mempunyai bahan mentah bonsai dari santigi (setigi) karang dengan ukuran extra large, large, medium, small dan mamme gaya pohon : Bunjing (kroposan alam), atraktif kontemporer asal pohon dari sulawesi (Bone, poso, makasar), dijamin barang special murah sesuai dengan bentuk, karakter ketuaan pohon, keindahan akar, sehingga menampilkan keseimbangan dasar pohon sepecial untuk kedepan yang sempurna, Harga dijamin murah dibanding yang lain, ratusan bahan tersedia disini (semarang), jika teman2 berminat silahkan hubungi hp saya (sidik purnomo: 081575958360) atau di email: poesdos@yahoo.com, salam sukses selalu dan terimakasih.jika perlu gambar smskan saja email teman2, trimaksih.

Template Design | Elque 2007